"Diving activities while Enjoying the beauty of Nusa Penida.Here the tourists can do diving and snorkeling activities. Coral reefs under the sea is a natural and a lot of colorful fish such unique sunfish are much sought after by divers. For the dive sites are usually the visitors taking place in the strait between Ceningan with Nusa Penida"

Bali memang surganya dunia karena ada berbagai macam tempat wisata menarik yang bisa dikunjungi seperti Nusa Penida. Nusa Penida merupakan salah satu objek wisata yang berlokasi di sebelah tenggara Pulau Bali dan ke dua pulau tersebut hanya dipisahkan oleh Selat Bandung. Pulau ini banyak memiliki tempat-tempat menarik yang belum banyak dijamah para wisatawan yang pastinya tidak kalah dengan yang ada di Pulau daratan Bali. Di sekitar pulau juga terdapat pulau-pulau lain seperti Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan.

Objek wisata Nusa Penida memang dikenal sebagai telur emasnya Bali meskipun sebagai salah satu objek wisata, pulau ini masih belum banyak digarap oleh pemerintah. Oleh karena itu, di pulau ini terkadang diadakan beberapa festival agar dapat menarik para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Jika anda ingin berkunjung ke pulau ini maka anda bisa menaiki speed boat dari Pelabuhan Benoa yang hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk sampai ke tujuan. Pilihan lain adalah dengan menaiki perahu kayu dari Pantai Sanur.

Kegiatan Menyelam sambil Menikmati Keindahan Nusa Penida

Pulau Nusa Penida menyimpan panorama laut yang masih belum banyak dijamah. Di sini para wisatawan dapat melakukan kegiatan diving dan snorkeling. Terumbu-terumbu karang yang ada di bawah laut masih alami dan banyak sekali ikan warna-warni yang unik seperti ikan mola-mola yang banyak dicari oleh para penyelam. Untuk lokasi penyelaman biasanya para pengunjung mengambil tempat di selat antara Nusa Ceningan dengan Nusa Penida. Jika anda ingin menyelam sebaiknya perhatikan keadaan cuaca karena arus ombak di daerah tersebut cukup deras.

Di objek wisata ini terdapat Pura Penataran Agung yang maish sangat ramai dikunjungi. Pura ini dipakai oleh para penduduk Bali untuk melakukan upacara adat agama Hindhu. Pura tersebut juga menjadi tujuan wisata spiritual bagi penduduk Bali atau umat Hindhu. Biasanya mereka memohon berkat dan keselamatan dengan berdoa di Pura yang letaknya berada sekitar 50 meter di selatan Selat Nusa. Anda juga dapat melihat keindahan Pura di Nusa Penida Bali ini.

 
Top