Pantai mengening merupakan pantai yang memiliki bebatuan besar di sekitarnya, sehingga menjadikannya salah satu objek wisata pantai teridah di Bali timur. Indahnya deburan ombak di pantai mengening ini memberikan suasana pantai yang berbeda sebagai salah satu wisata bahari. Percikan-percikan air yang terbang karena menghantam bebatuan tersebut membuat pantai ini terlihat lebih memukau dibandingkan pantai lainnya. Tidak usah takut untuk mendekat melihat deburan ombaknya tersebut, karena ombak di Pantai mengening ini tidak cukup besar untuk menenggelamkan bebatuan besar disekitarnya, jadi anda akan menikmati pamandangan pantai mengening ini dengan rasa aman dan nyaman.
Pantai mengening berlokasi di Desa Cemagi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. letaknya berada disamping pantai nyanyi, namun dipisahkan oleh sebuah sungai yang besar. Jadi jika anda ingin berkunjung ke pantai nyanyi, sebaiknya melewati jalan berkendara, letaknya juga tidak terlalu jauh. Pantai ini juga dekat dengan pura yang terkenal di bali karena keindahan letaknya, yaitu Pura tanah lot. Jarak antara pantai mengening dengan Pura Tanah Lot tersebut hanya sekitar 2 km. Dalam perjalanan anda menuju pantai mengening, anda dapat melihat pemandangan sawah disebah kiri dan kanan jalan. Disamping itu keadaan jalan yang sudah beraspal dengan mulus akan membuat perjalanan anda terasa lebih nyaman. Bagi anda yang ingin menyewa kendaraan dapat mengunjungi rentcar yang terdapat dekat daerah Tanah Lot.
Di pantai ini juga terdapat sebuah pura yang mengarah ke tengah pantai, dimana pura ini dikelilingi oleh bebatuan-bebatuan besar di sekitar pantai. Pura tersebut bernama Pura Gede Luhur Batungaus yang biasanya ramai di kunjungi saat upacara agama tertentu sebagai budaya adat di Bali. Seperti pada Pura Tanah Lot yang letaknya di tengah pantai, namun pura di pantai mengening ini sudah memiliki jalan yang berpaving, sehingga sangat mudah bagi pengunjung untuk mendekati pura ini. Disamping itu bagi anda yang ingin melihat indahnya deburan ombak di pantai mengening ini, dapat berjalan ke arah belakang pura melalui jalan kecil si samping pura ini. Disana terdapat kumpulan bebatuan besar yang aman untuk menikmati deburan ombak pantai mengening. Biasanya tempat itu juga digunaan sebagai tempat untuk memancing ikan oleh penduduk disekitarnya, karena letaknya barada pada daerah pantai yang airnya dalam. Anda juga dapat menikmati suasana memancing ikan di sana, anda dapat meminta diajarkan memancing kepada pemancing di sana. Tenang saja penduduk di sana ramah-ramah kok.
Selain terkenal dengan deburan ombaknya, pantai mengening juga terkenal dengan pasir hitamnya yang indah. Berbeda dengan pantai-pantai biasanya yang memiliki warna pasir kecoklatan, sehingga suasana pantai mengening jadi lebih berbeda dari pantai-pantai biasanya. Di pantai mengening ini juga biasanya digunakan sebagai tempat fotografi, karena pamandangan yang diberikan di sini memang betul-betul indah, ditambah lagi deburan ombak di pantai mengening ini dapat mudah ditangkap kamera, jadi hasil foto akan menjadi lebih indah. Banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang mengambil foto berlatarkan pantai mengening ini, separti foto prawedding ataupun foto liburan.
Disekitar pantai juga terdapat deretan villa-villa sebagai penginapan murah yang memberikan fasilitas yang nyaman untuk berlibur. Dimana terdapat padang rumput yang sudah dipangkas dengan indah, sehingga menyejukkan mata anda saat melihat pantai. Anda tidak akan kehabisan tempat untuk menginap, karena jumlah villa di sini cukup banyak. Bagi anda yang ingin menikmati wisata kuliner, dapat menemukan banyak rumah makan di jaan bypass munggu sebelum memasuki daerah pantai mengening. Semua makanan yang disajikan disini merupakana makanan halal.